Banyak pasangan yang sudah siap untuk menyelenggarakan upacara pernikahan sekaligus resepsi tahun ini. Untuk urusan tempat, tentunya kamu butuh dekorasi pernikahan yang bagus. Kamu pasti ingin membuat kenangan manis pada acara yang sangat sakral tersebut.
Kamu harus menentukan tema yang tepat terlebih dulu. Selanjutnya sesuaikan dengan dekorasinya saat akad dan resepsi pernikahannya, ya. Yuk, intip beberapa ide dekorasi pernikahan yang bisa kamu tiru di bawah ini.
Ide Dekorasi Pernikahan di Gedung
Kamu yang punya niat untuk mengadakannya di aula gedung bisa melirik beberapa ide dekorasi berikut.
1. Dekorasi pernikahan taman sederhana
Acara pernikahan di aula gedung yang luas sebenarnya membuat kamu bisa memainkan banyak konsep dekorasi. Namun, kebanyakan orang memilih tema simpel karena sudah terbantu oleh luasnya aula gedung.
Pada salah satu sudut gedung, kamu bisa membuat panggung dengan latar kain putih dan tambahan ornamen bunga. Selanjutnya, menaruh kursi untuk mempelai dan orang tua. Di bagian depan panggung, kamu bisa menghiasnya dengan bunga layaknya taman.
2. Dekorasi pernikahan dengan ukiran di pelaminan
Salah satu cara membuat aula gedung berbeda adalah membangun dekorasi kayu di atas pelaminan. Kamu perlu dekorasi yang menonjolkan ukiran yang bisa dilihat dari jarak jauh. Pasalnya, ukiran tersebut yang menjadi kekuatan dari dekorasinya.
Jika menggunakan dekorasi ini, kursinya pun harus menyesuaikan. Kamu harus memilih kursi yang punya ukiran juga. Pastikan warnanya berbeda dengan dekorasi utamanya. Jadi, pelaminan akan benar-benar menjadi panggung yang megah.
3. Dekorasi pernikahan dengan tema rustic
Sejumlah gedung juga bisa menggunakan dekorasi kayu-kayu cantik dalam setiap sudutnya. Untuk bagian pelaminan, kamu bisa membuat dekorasi kayu susun berbentuk rumah yang dihiasi oleh bunga-bunga. Tambahkan kursi kayu dengan warna cokelat pekat di atas panggung.
Dekorasi kayu pun bisa kamu tambahkan pada setiap gubukan katering. Hal yang sama pun terapkan pada meja khusus keluarga.
4. Dekorasi pernikahan di aula minimalis
Mungkin aula gedung yang kamu dapatkan tidak terlalu besar, malah terbilang mini. Kamu tetap bisa dapatkan inspirasi dekorasi pernikahan yang cantik. Cukup tentukan satu sudut ruangan dan buah sebuah dekorasi dengan backdrop atau kain di belakangnya.
Taruh kursi kayu kecil di bagian depannya untuk mempelai duduk saat tidak ada tamu. Namun, pastikan kamu memberikan karpet supaya tidak terlalu polos di bagian bawah. Tambahan sedikit sentuhan hiasan bunga di bagian backdrop-nya, ya.
5. Dekorasi pernikahan versi dalam tenda
Membuat tenda dalam gedung? Kenapa tidak! Malahan, tenda ini membuat kamu tidak perlu terlalu repot menambahkan banyak ornamen lain.
Buat panggung dan tambahkan kursi-kursi di bagian atasnya. Sisanya tinggal tambahkan bunga dalam bentuk pot dan pohon buatan. Kamu pun bisa menabur bunga di bagian lantai untuk memandu jalan ke pelaminan.
Ide Dekorasi Pernikahan Outdoor
Sudah banyak juga pasangan pengantin yang memilih tempat luar ruangan sebagai lokasi pernikahannya. Kalau kamu juga, coba simak beberapa rekomendasi dekorasi yang bisa dipilih.
1. Dekorasi pernikahan natural
Tidak banyak yang akan kamu lakukan dalam dekorasi ini. Kamu hanya perlu memanfaatkan taman yang ada dengan segala tumbuhannya. Kamu hanya perlu menambahkan kursi kayu atau bunga di beberapa sudut saja. Dekorasi tersebut untuk spot foto para tamu. Kamu juga bisa memanfaatkan lokasi wedding yang memiliki banyak pohon, seperti di hutan pinus.
Jika ingin mengadakan pesta pernikahan dengan konsep ini, tentukan waktunya di sore hari. Jangan lupa sediakan kipas angin di setiap sudut supaya para tamu tidak kegerahan.
2. Dekorasi pernikahan dengan lampion
Serupa dengan dekorasi natural, dekorasi ini biasa digunakan untuk acara resepsi pada sore dan malam hari. Kamu hanya perlu menambahkan lampu gantung di seluruh tempat berlangsungnya acara. Kamu bisa memilih lampu cabe berwarna kuning atau lampion.
Jika memungkinkan, jangan memasang lampunya terlalu tinggi, ya. Pasalnya, banyak tamu yang ingin memanfaatkan warna lampu untuk foto mereka.
3. Dekorasi pernikahan di pantai
Biasanya jika kamu mengadakan resepsi pernikahan di Bali, salah satu dekorasi pernikahan yang tidak akan terlupakan dan selalu terlihat menarik serta romantis adalah mengadakannya di pantai. Tidak perlu mendirikan pelaminan yang mewah, cukup pelaminan sederhana bermodalkan batang kayu yang dihiasi bunga segar.
Kamu pun bisa meminta tamu undangan untuk mengenakan dress code yang lebih kasual dan simpel. Acara pernikahan bisa diadakan pagi atau sore hari menjelang matahari terbenam.
4. Dekorasi pernikahan sederhanan di meja panjang
Resepsi pernikahan tidak harus mewah dan didatangi banyak tamu. Jika kamu hanya mengundang keluarga dan teman dekat serta acara resepsi pun hanya diisi dengan makan malam bersama, dekorasi pernikahan berupa meja panjang yang dihiasi bunga tentunya membuat suasana lebih akrab. Kamu dan pasangan pun bisa ikut bergabung dan mengobrol dengan tamu undangan.
5. Dekorasi pernikahan lesehan
Pernah lihat resepsi pernikahan Tara Basro yang ditunjukkan di Instagramnya? Tara mengadakan resepsi pernikahan lesehan, di mana seluruh tamu dan mempelai duduk di bawah beralaskan bantal. Kamu bisa meniru dekorasi pernikahan seperti ini. Misalnya, diadakan di taman, lalu sediakan karpet, meja pendek, dan bantal sebagai tempat tamu undangan menikmati hidangan.
Itulah beberapa dekorasi pernikahan yang bisa jadi inspirasi pesta pernikahanmu. Mana yang akan kamu pilih?
(Ardito Wahyu Octian/Ade K. Irawan
Comments