Dalam upacara pernikahan, sebelum sepasang kekasih resmi menjadi suami istri, terlebih dahulu mereka mengucap janji pernikahan. Janji pernikahan Kristen tidak jauh berbeda dari agama lain karena merupakan janji persekutuan abadi di hadapan Allah.
Janji pernikahan Kristen bukan sekadar ucapan normatif yang dilakukan di upacara pernikahan, melainkan janji yang harus dipegang sampai mati antara pasangan suami istri. Dalam momen ini, suasana haru dan khidmat bercampur jadi satu karena merupakan salah satu prosesi yang paling mendebarkan, baik untuk pasangan maupun keluarga mempelai.
Tidak perlu khawatir susah menghafal, kami akan memberikan panduan janji pernikahan Kristen dan Katolik yang sudah disetujui oleh gereja di Indonesia. Selain itu, kami juga akan membahas makna janji pernikahan Kristen yang mendalam.
Janji Pernikahan Kristen
Menurut pandangan Kristen, pernikahan adalah proses menyatukan dua pribadi menjadi satu daging. Dalam Alkitab pun dijelaskan di Kejadian 2 ayat 24 yang berbunyi:
"Sebab itu seorang laki-laki akan meninggalkan ayahnya dan ibunya dan bersatu dengan istrinya, sehingga keduanya menjadi satu daging."
Lantas bagaimana janji pernikahan Kristen dan makna dari janji tersebut? Berikut penjelasan selengkapnya.
Janji pernikahan Kristen diucapkan dalam pernikahan secara bergantian oleh calon mempelai pria dan wanita. Janji tersebut diucapkan di hadapan pendeta dan hadirin dalam upacara pernikahan. Dikutip dari TuhanYesus.org, berikut bunyi janji pernikahan:
"Saya mengambil engkau menjadi istri/suami saya, untuk saling memiliki dan menjaga, dari sekarang sampai selama-lamanya. Pada waktu susah maupun senang, pada waktu kelimpahan maupun kekurangan, pada waktu sehat maupun sakit, untuk saling mengasihi dan menghargai, sampai maut memisahkan kita, sesuai dengan hukum Allah yang kudus, dan inilah janji setiaku yang tulus."
Makna Janji Pernikahan Kristen
Dalam tiap kalimatnya, janji pernikahan Kristen mempunyai makna mendalam. Berikut kami akan jelaskan makna janji pernikahan Kristen di tiap kalimatnya.
1. “Saya mengambil engkau menjadi istri/suami”
Kalimat janji pernikahan pertama ini punya arti bahwa seorang sudah memilih pasangannya yang sesuai dengan keinginan hatinya sehingga keduanya terikat jadi orang yang terpilih sebagai istri atau suami.
2. “Untuk saling memiliki dan menjaga”
Makna janji pernikahan berikutnya di kalimat kedua adalah setia menjaga satu sama lain secara bersama, bukan hanya pribadi saja karena ketika menikah, pasangan sudah jadi satu daging.
3. “Dari sekarang sampai selama-lamanya”
Kalimat selanjutnya mencerminkan tentang loyalitas pasangan dalam setiap waktu, baik waktu susah maupun senang, saat kelimpahan maupun kekurangan, serta sehat maupun sakit. Janji pernikahan Kristen ini juga menggambarkan tentang komitmen seumur hidup. Pernikahan bukanlah sesuatu yang mudah karena harus tetap bertahan meskipun jalan yang ditempuh menjadi sulit, melelahkan, tidak mulus, serta tidak menyenangkan. Janji nikah Kristen ini diuji dalam masa-masa, seperti ketika pasangan kehilangan pekerjaan, mengalami penyakit, atau bangkrut.
4. “Sampai maut memisahkan”
Dalam Kristen, kalimat dalam janji pernikahan ini menyatakan bahwa kematian merupakan satu-satunya yang bisa memisahkan suami dan istri. Sebab ada tertulis di Alkitab demikian.
5. “Sesuai dengan hukum Allah yang kudus, dan inilah janji setiaku yang tulus”
Saat mengucapkan janji pernikahan Kristen, pasangan tersebut sudah diberikan persetujuan dari Tuhan. Oleh karena itu, pernikahan bukan hanya menjadi tanggung jawab kepada pasangan dan keluarga, melainkan juga terhadap Tuhan.
Pertanyaan Seputar Pernikahan Kristen
1. Apa itu seremoni pembukaan dalam pernikahan Kristen?
Seremoni pembukaan adalah bagian dari seremoni pernikahan Kristen yang mencakup salam pembuka, doa, bacaan ayat kitab suci, atau membawakan lagu kiranya.
2. Mengapa doa penting dalam pernikahan Kristen?
Doa dalam pernikahan Kristen penting karena melalui doa, pasangan pengantin memohon kepada Tuhan untuk berkat, pengampunan, dan petunjuk dalam pernikahan mereka.
3. Apa makna dari pertukaran cincin dalam pernikahan Kristen?
Pertukaran cincin dalam pernikahan Kristen melambangkan janji pernikahan yang tidak terputus dan abadi.
4. Apa yang dimaksud dengan doa pengantin baru?
Doa pengantin baru adalah doa yang dilakukan setelah janji pernikahan dan pertukaran cincin sebagai permohonan berkat untuk pernikahan baru pasangan pengantin.
5. Bagaimana seremoni pernikahan Kristen diakhiri?
Seremoni pernikahan Kristen diakhiri dengan pengumuman resmi bahwa pasangan pengantin telah sah menjadi suami istri, dilanjutkan dengan acara perayaan dan ucapan
Janji Pernikahan Katolik
Janji pernikahan Katolik juga tidak jauh berbeda dari janji nikah Kristen, hanya saja prosesinya sedikit berbeda. Dikutip dari ImanKatolik.or.id, janji pernikahan Katolik punya tiga pilihan.
Janji Pernikahan Katolik Pilihan 1:
Mempelai pria: Di hadapan imam dan para saksi saya, ...(nama), menyatakan dengan tulus ikhlas, bahwa... (nama mempelai wanita) yang hadir di sini mulai sekarang ini menjadi istri saya. Saya berjanji setia kepadanya dalam untung dan malang, dan saya mau mencintai dan menghormatinya seumur hidup. Demikianlah janji saya demi Allah dan Injil suci ini.
Mempelai wanita: Di hadapan imam dan para saksi saya, ......(nama), menyatakan dengan tulus ikhlas, bahwa....... (nama mempelai pria) yang hadir di sini mulai sekarang ini menjadi suami saya. Saya berjanji setia kepadanya dalam untung dan malang, dan saya mau mencintai dan menghormatinya seumur hidup. Demikianlah janji saya demi Allah dan Injil suci ini.
Janji Pernikahan Katolik Pilihan 2
Mempelai pria: …(nama mempelai wanita). Saya memilih engkau menjadi istri saya. Saya berjanji setia kepadamu dalam untung dan malang, di waktu sehat dan sakit, dan saya mau mencintai dan menghormati engkau seumur hidup.
Mempelai wanita: …(nama mempelai pria). Saya memilih engkau menjadi suami saya. Saya berjanji setia kepadamu dalam untung dan malang, diwaktu sehat dan sakit, dan saya mau mencintai dan menghormati engkau seumur hidup.
Janji Pernikahan Katolik Pilihan 3
Janji pernikahan Katolik selanjutnya agak berbeda dari dua janji sebelumnya karena mempelai akan diberikan pertanyaan oleh imam yang harus dijawab. Berikut janji pernikahan Katolik yang lazim dipakai dalam upacara sakramen pemberkatan di gereja.
Imam: Maka tibalah saatnya untuk meresmikan perkawinan saudara. Saya persilahkan saudara masing-masing menjawab pertanyaan saya:
Imam: …(nama mempelai pria), maukah saudara menikah dengan ...(nama mempelai wanita) yang hadir di sini dan mencintainya dengan setia seumur hidup baik dalam suka maupun dalam duka?
Mempelai: Ya, saya mau.
Imam: …(nama mempelai wanita), maukah saudara menikah dengan …(nama mempelai pria) yang hadir di sini dan mencintainya dengan setia seumur hidup baik dalam suka maupun dalam duka?
Mempelai: Ya, saya mau.
Pertanyaan Seputar Janji Pernikahan Katolik
1. Apa yang dimaksud dengan janji pernikahan Katolik?
Janji pernikahan Katolik adalah janji-janji yang diucapkan oleh pasangan pengantin dalam pernikahan Katolik, sebagai komitmen untuk saling mengasihi, menghormati, dan mendukung satu sama lain.
2. Berapa banyak janji pernikahan Katolik yang umum diucapkan?
Biasanya terdapat 10 janji pernikahan Katolik yang umum diucapkan oleh pasangan pengantin dalam upacara pernikahan.
3. Apa tujuan dari janji pernikahan Katolik?
Tujuan dari janji pernikahan Katolik adalah untuk membentuk dasar yang kuat bagi kehidupan perkawinan yang diilhami oleh nilai-nilai Kristiani dan berkat Tuhan.
4. Apa arti dari janji untuk menutupi segala sesuatu?
Janji untuk menutupi segala sesuatu berarti pasangan pengantin bersedia untuk menjaga privasi dan kerahasiaan dalam hubungan perkawinan mereka serta tidak membicarakan masalah pribadi di hadapan orang lain.
5. Apa arti dari janji pernikahan Katolik untuk percaya segala sesuatu dan mengharapkan segala sesuatu?
Janji pernikahan Katolik ini menggambarkan komitmen pasangan pengantin untuk saling mempercayai, saling mengharapkan yang terbaik, dan saling berpegangan satu sama lain dalam hidup perkawinan mereka.
Nah, itu tadi bunyi janji pernikahan Kristen dan Katolik yang perlu kamu tahu serta penjelasan tentang makna janji pernikahan Kristen itu sendiri.
Jika kamu dan pasangan sedang merencanakan pernikahan dan masih bingung soal wedding venue atau pemilihan vendor lainya, tidak ada salahnya kalau kamu memakai all-in-package dari Yes I Do.
Paket pernikahan lengkap ini terdiri dari venue, catering, dekorasi, wedding planner/organizer, hingga entertainment. Pokoknya lengkap, anti-ribet dan pastinya harganya sangat bersahabat.
Jadi, langsung saja hubungi tim Yes I Do di sini untuk berkonsultasi secara gratis mengenai rencapa pernikahan impianmu agar tim Yes I Do bisa membantumu mewujudkannya dengan budget yang terjangkau!
Bình luận