top of page

7 Rekomendasi Kue Hantaran Lamaran Modern yang Bikin Calon Mertua Berkesan!



Sebelum menjalani proses resepsi pernikahan, salah satu tahap penting yang harus dilalui pasangan kekasih adalah lamaran. Ini merupakan momen penting karena di momen inilah pihak laki-laki mendapat izin dari pihak perempuan untuk melaksanakan pernikahan.


Itu sebabnya, prosesi lamaran perlu diperhatikan dengan baik, bukan hanya pada aspek komunikasi verbal, tetapi juga non-verbal. Komunikasi non-verbal bisa disampaikan dengan beberapa cara, salah satunya dengan hantaran makanan. Dengan membawakan hantaran kue yang enak dan cantik, pihak laki-laki akan menghasilkan kesan baik dari pihak perempuan.


Pihak laki-laki juga bisa menciptakan kesan modern kepada pihak perempuan melalui kue hantaran. Nah, lalu apa kue modern yang cocok dijadikan sebagai hantaran?


Pengertian Lamaran



Sebelum mengetahui kue-kue yang cocok untuk hantaran bergaya modern, ada baiknya mengetahui apa arti lamaran. Banyak yang masih tidak paham dengan istilah ini dan menyamakannya dengan tunangan. Padahal, sebenarnya berbeda.


Secara sederhana, lamaran adalah proses yang dilakukan pihak keluarga laki-laki untuk meminta restu pihak keluarga perempuan. Tujuannya, agar keluarga perempuan menyetujui keinginan keluarga laki-laki untuk melaksanakan pernikahan anaknya.


Sedangkan tunangan adalah tahapan di mana dua orang sepakat untuk mempersiapkan pernikahan. Tunangan bisa dilakukan pasangan secara informal tanpa melibatkan keluarga, tapi juga bisa dilakukan secara formal dengan menyertakan keluarga.


Di Indonesia, beberapa proses lamaran juga kerap dilakukan dengan cara yang sakral dan panjang. Bahkan ada yang melibatkan pemuka agama.


Perbedaan lain antara tunangan dan lamaran ada pada prosesnya. Inti dari lamaran adalah restu keluarga. Sedangkan makna tunangan adalah hanya sebatas pada komitmen antar pasangan yang disimbolkan dengan cincin tunangan.


Karena lamaran melibatkan keluarga besar, maka penting untuk menunjukkan kesan positif kepada mereka. Salah satunya bisa ditunjukkan dengan membawa kue hantaran.


Kue Hantaran Lamaran Bergaya Modern



Kue hantaran untuk proses lamaran adalah salah satu simbol untuk menunjukkan keseriusan. Hantaran juga berfungsi untuk turut meramaikan dan membuat prosesi lamaran menjadi berkesan. Sebab, kue-kue hantaran dinilai turut mempercantik suasana.


Lalu, apa saja kue hantaran modern untuk acara lamaran? Berikut ini rekomendasinya.


1. Cheesecake


Didominasi rasa keju dengan tekstur lembut, cheesecake bisa memberikan sensasi meleleh didalam mulut. Ditambah lagi, tampilan kue pernikahan Pangeran Harry dan Meghan Markle pada tahun 2018 ini sangat cantik dan menggoda. Karena itu, kue ini sangat cocok dijadikan salah satu kue hantaran modern.


Cheesecake terbuat dari campuran telur, gula dan keju dengan serpihan biskuit. Bahkan sebagian cheesecake juga dibuat dengan tambahan buah segar sebagai garnish di atasnya. Ini menambah cita rasa kue yang satu ini semakin lezat.


Untuk harganya, cheesecake dijual dengan banderol bervariasi. Rata-rata, mulai dari Rp 150 ribu sampai Rp 500 ribu, tergantung ukuran dan dekorasinya. Sebagai kue hantaran lamaran dengan gaya modern, cheesecake akan membuat prosesi lamaran semakin manis.


2. Dessert Box


Kue ini mulai mendapat pamor di publik Indonesia sejak 2020. Hingga saat ini, dessert box semakin menjamur. Semakin banyak orang-orang memproduksi dessert box untuk bisnis karena banyaknya permintaan.


Secara umum, dessert box adalah kue bolu biasa yang ditata berlapis menggunakan krim isian dan topping berbagai macam rasa. Mulai dari rasa coklat, red velvet, strawberry, hingga regal. Semua rasanya sedang digandrungi masyarakat dengan berbagai macam latar usia, dari yang muda hingga yang tua.


Soal harga, dessert box relatif dijual dengan harga yang lebih murah dibanding cheesecake. Normalnya, kue ini dijual dengan harga Rp20 ribu sampai Rp150 ribu, tergantung merk dan ukurannya.



3. Cupcake


Tidak hanya membuat perut terasa kenyang, cupcake sangat cocok untuk disertakan sebagai kue hantaran lamaran modern. Kue ini memiliki manis yang enak. Cupcake juga bisa dipesan dengan desain tertentu agar terlihat cantik. Karena itulah menjadikan kue ini sebagai hantaran lamaran modern pasti akan membuat kekasih hatimu bahagia.


4. Rollcake


Kue hantaran lamaran modern selanjutnya adalah bolu gulung atau roll cake. Tentu kue ini sudah tidak asing lagi di lidah Indonesia.


Sebagai kue yang cukup populer, rollcake memiliki beragam variasi ada yang menggunakan selai buah, cream, atau cokelat. Tekstur kue ini lembut dan rasanya manis lezat.


5. Kue Tart


Bukan hanya cocok dijadikan kue hantaran saat acara resepsi pernikahan, kue ini juga layak dijadikan hantaran untuk lamaran. Namun, memang harga kue tart relatif mahal.


Biasanya kue tart bisa dipesan dengan harga satuan mulai dari Rp150 ribu. Namun, jika dilihat dari rasa dan keindahan bentuk kue hantaran satu ini, harga tersebut cukup masuk akal.


Sebaiknya, kamu pesan kue ini dari jauh hari sebelum prosesi lamaran digelar jika ingin memesan gaya dekorasi tertentu. Sebab proses mempercantik kue ini memerlukan waktu dan kehati-hatian.



6. Aneka Mini Pastry


Ide kue hantaran lamaran modern berikutnya adalah aneka pastry. Pastry atau patisserie berasal dari Perancis. Kue ini adalah produk olahan tepung terigu, gula, susu dan butter.


Mirip seperti roti, kue ini memiliki rasa pun renyah di bagian luar dan lembut di dalam. Banyak produsen memodifikasi bentuk kue ini pada bagian atas atau atau isinya sehingga menghasilkan bentuk dan rasa yang beragam.



7. Puding


Yang terakhir ini agak berbeda dengan kue-kue sebelumnya. Sebab, ini adalah kue yang kerap dijadikan makanan penutup. Puding memiliki beberapa macam rasa yang pada intinya berfungsi untuk menyegarkan mulut. Apalagi, jika dikonsumsi dalam kondisi dingin.


Bentuknya pun sangat cantik karena memiliki bermacam warna. Jadi, puding sangat cocok untuk dijadikan salah satu bahan seserahan untuk lamaran dengan gaya modern.


Itulah kue-kue hantaran lamaran modern yang bisa kamu pilih. Dengan kue-kue tersebut, pastilah kamu akan mendapatkan kesan positif dari pihak keluarga perempuan!


Wujudkan pernikahan impianmu

oranment-ring.png

Temukan inspirasi pernikahan, vendor, dan venue dengan harga terbaik.

Berhasil submit nomor handphone. Terima kasih.
Nomor handphone tidak boleh kosong
bottom of page